Kamis, 10 Februari 2011

Iconia, Laptop Dua Layar dari Acer

Notebook iconia menggunakan layar sentuh ganda buatan Acer berukuran masing-masing 14 inci. Layar tersebut dapat menampilkan keyboard virtual.


NEW YORK, KOMPAS.com Notebook dua layar akankah jadi tren baru? Mungkin saja karena setelah Toshiba pertama kali memperkenalkannya dengan merilis Libretto di ulang tahun ke-25 beberapa waktu lalu, kini Acer pun menyusul. Dalam acara di New York, AS, Selasa (23/11/2010), Acer memamerkan Iconia, laptop dua layar pertamanya.

Iconia menggunakan layar sentuh 14 inci di kedua sisinya. Bagian yang biasanya menjadi tempat keyboard, kini diisi layar sentuh. Layar yang digunakan kokoh karena dilapisi kaca tahan gores buatan Gorilla Glass. Meski tanpa papan ketik, perangkat tersebut dapat difungsikan menjadi laptop dengan menampilkan keyboard virtual, widget, dan menu lainnya di salah satu layar.

Pengguna dapat membagi-bagi tampilan menu desktop di kedua layar. Bisa juga menggunakan kedua layar untuk menjalankan aplikasi berbeda. Misalnya, sembari melihat video di layar atas dan mengecek e-mail, browsing, atau edit foto di layar bawah. Perangkat ini sudah dilengkapi teknologi untuk mendeteksi telapak tangan dan layar akan otomatis menampilkan keyboard virtual saat tangan diletakkan di atas layar.

Acer mengatakan, Iconia menggunakan sistem operasi Windows 7 buatan Microsoft. Prosesornya Intel Core i5 dan dilengkapi memori RAM 4 GB serta
hardisk 750 GB. Iconia akan dirilis ke pasar mulai awal 2011.
Sumber : telegraph.co.uk

0 komentar:

Posting Komentar

 
Design by Wordpress Theme | Bloggerized by Free Blogger Templates | coupon codes